Mengapa Orang Tionghoa Merayakan Tahun Baru Imlek?

Dari tahun ke tahun, perayaan Tahun Baru Imlek bagi sebagian besar orang Tionghoa menjadi perayaan wajib. Dengan populasi Tionghoa yang lebih dari 1,3 milyar di dunia (sekitar 50 juta berada di luar Tiongkok), tak heran jika perayaan Tahun Baru Imlek juga populer di luar Tiongkok. Di negara-negara Asia Tenggara, gong xi fa chai (恭喜發財) merupakan frasa yang cukup populer untuk mengucapkan Selamat Hari Tahun Baru Imlek. Terlebih di Indonesia sendiri, Tahun Baru Imlek menjadi salah satu hari libur nasional.

Walau seringkali dianggap hari raya agama Konghuchu, orang-orang Tionghoa di Indonesia yang tidak menganut agama Konghuchu tetap merayakan Imlek dan menganggapnya sebagai perayaan penting. Tradisi perayaan Imlek sangat beragam, biasanya identik dengan dekorasi lampion merah, barongsai, dan angpao. Parade perayaan Tahun Baru Imlek juga dapat ditemui di berbagai tempat seperti mall atau tempat wisata. Bahkan, beberapa gereja juga mengadakan kebaktikan untuk merayakan Tahun Baru Imlek, terutama gereja-gereja yang jemaatnya mayoritas orang Tionghoa. Namun, bagaimana asal-usul perayaan Tahun Baru Imlek dan mengapa banyak sekali orang Tionghoa yang merayakannya?

Lanjutkan membaca “Mengapa Orang Tionghoa Merayakan Tahun Baru Imlek?”